Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2022

Mengenal lebih Dekat Jenderal Suhardi

Gambar
Brigadir Jenderal TNI Suhardi, S.I.P., lahir 25 Oktober 1968 di Jepara, Jawa Tengah. Ia merupakan lulusan Akademi Militer (Akmil) tahun 1990. Sosok yang akrab disapa Jenderal Suhardi ini adalah sosok Jenderal yang istimewa di Tentara Nasional Indonesia (TNI). Bila menelisik lebih jauh, sosok ini layak menjadi sumber motivasi dan inspirasi bagi keluarga besar TNI dan masyarakat umum.  Hal tersebut paling tidak disebabkan oleh beberapa hal sebagai berikut, Pertama, akrab dengan anggota. Seorang pemimpin yang baik adalah pemimpin yang akrab dengan anggota atau bawahannya. Ia tidak membeda-bedakan bawahannya hanya karena jabatan dan statusnya. Sebab baginya, anggota adalah bagian tak terpisahkan dari dirinya sendiri sebagai pemimpin atau pimpinan.  Keakraban dengan anggota dapat dipahami dari kedekatannya dengan para anggota di berbagai momentum dan tempat pada saat dirinya memimpin pasukan tertentu atau menjabat sebagai pejabat tertentu. Anggota pun merasakan betapa sosok ini akrab dengan

Pengurus MHU Jawa Barat Geruduk Haji Zaenal Muttaqin

Gambar
PT. Manasik Haji Umrah (MHU) di seluruh Indonesia termasuk Pengurus MHU Jawa Barat selama beberapa bulan terakhir melakukan ekspansi struktur dan berkolaborasi dengan berbagai tokoh dan elemen masyarakat, termasuk mengadakan berbagai event terkait. Misalnya Pengurus MHU Jawa Barat akan mengadakan acara seminar "UmrahPreneur" pada Ahad 27 November 2022 di Grand Triyas Hotel, Kota Cirebon.  Dalam rangka itu, Pengurus MHU Jawa Barat melakukan silaturahim ke berbagai tokoh di Ciayumajakuning (Cirebon, Indramayu, Majalengka dan Kuningan), salah satunya "geruduk" ke H. Zaenal Muttaqin, salah satu pengusaha nasional yang akrab disapa HZM dan berdomisili di Kota Cirebon, pada Rabu (23/11/2022).  Pada kesempatan tersebut sosok yang akrab disapa Kang Haji Zaenal atau HZM berbagi motivasi dan menyampaikan terima kasih kepada Pengurus MHU Jawa Barat. Menurutnya, kesuksesan yang ia peroleh saat ini melalui proses yang sangat panjang. Semuanya tentu berasal dari Allah, namun perl

Anies Baswedan dan Tradisi Politik Kolaboratif

Gambar
Partai NasDem Jawa Barat adakan "Jalan Sehat" bersama masyarakat Jawa Barat dalam rangka HUT ke-11 partai besutan Surya Paloh ini di Alun-alun Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Ahad (20/11/2022). Acara ini merupakan rangkaian lanjutan safari politik dan silaturahim Partai NasDem bersama Anies Baswedan kepada sejumlah ulama dan pesantren di Tasikmalaya, pada sehari sebelumnya, Sabtu (19/11/2022).  Pada acara yang dihadiri oleh sekitar 100-an ribu lebih peserta dari berbagai kabupaten/kota di Jawa Barat ini dihadiri oleh bakal calon presiden usungan Partai NasDem Anies Baswedan, Wakil Ketua Umum Partai NasDem Ahmad Ali, Ketua DPW Partai NasDem Jawa Barat Saan Mustopa, Bupati Ciamis H. Herdiat Sunarya dan para petinggi sekaligus simpatisan Nasdem serta relawan Anies Baswedan lintas komunitas dari berbagai kabupaten/kita di Jawa Barat.  Pada kesempatan ini Anies Baswedan menyampaikan beberapa hal penting. Pertama, pentingnya berkolaborasi dalam menghadirkan perubahan bangsa ke arah y

Melek Jurnalistik atau Tergilas Tak Berkutik!

Gambar
MEDIA massa merupakan salah satu pilar kehidupan berbangsa dan bernegara. Bila dulu media massa dikelola secara konvensional, kini media massa dikelola lebih adaptif dan kekinian. Hal ini terutama ketika media massa memasuki era baru yaitu era industrialisasi. Era ini sangat memungkinkan terjadinya kerjasama sekaligus kolaborasi antar media massa dengan elemen apapun. Namun demikian, media massa tetap memiliki values (nilai-nilai) dan standar dasar yang mesti terus terjaga dengan baik.  Pada Sabtu 5 November 2022 saya menghadiri acara Kajian Jurnalistik bertema "Membangun Jiwa Jurnalis Dalam Menghadapi Era Digital" yang diadakan oleh Ikatan Keluarga Mahasiswa Indramayu Se-Cirebon. Pada acara yang diadakan di sebuah warung kopi di sekitaran kampus IAIN Syekh Nurjati di Jl. Perjuangan, Kota Cirebon ini menghadirkan seorang jurnalis muda berpengalaman sebagai narasumber tinggal. Dia adalah Suwandi, akrab saya sapa Mas Suwandi. Ia merupakan wartawan Rakyat Cirebon, salah satu kor

Karena Keterbatasan adalah Energi

Gambar
Alhamdulillah tulisan saya yang berjudul "Dari Menjual Hingga Menulis Buku" dimuat pada halaman 237-242 buku "Serpihan Mutiara Literasi Indonesia; Kisah dan Perjuangan Inspirasi Menulis Bagi Generasi Indonesia" jilid 2 (tebal 294 halaman), sementara tulisan istri saya Eni Suhaeni yang berjudul "Bukan Penulis pun Bisa Menulis Buku" dimuat pada halaman 221-225 jilid 1 (tebal 328 halaman). Buku terbitan September 2022 dan diterbitkan dalam 3 jilid ini merupakan antologi tulisan 108 penulis lintas latar belakang dari berbagai kota atau daerah di seluruh Indonesia.  Pada buku setebal ratusan halaman ini saya dan para penulis lainnya bercerita dan berbagi pengalaman seputar tulis menulis. Dari awal mengenal dan belajar hingga mulai berkarya bahkan kelak bisa berbagi karya ke pembaca di luar sana dan penulis lainnya. Intinya, semuanya mengungkapkan perjuangannya ketika bergulat dalam dunia kepenulisan. Pahit manisnya, suka sukanya. Uniknya, para penulis beragam l

Anies - Khofifah, Mengapa Tidak?

Gambar
SAYA sebetulnya tidak begitu tertarik untuk berbicara seputar pasangan pada pencapresan. Selain karena waktu pilpres-nya yang masih lama (14 Februari 2024), saya sendiri bukan pemerhati politik dan tidak berpengalaman untuk melakukan pencocokan untuk mereka yang maju pilpres dan menang. Tapi saya menjadi terpaksa tertarik karena di hampir semua group media sosial membincang tentang ini. Minimal menambah ramai group media sosial yang pada banyak kesempatan sering sepi.  Perihal siapa pasangan Anies Baswedan pada pencapresan 2024 nanti, saya memiliki beberapa catatan yang bisa jadi menambah bahan analisa para elite partai pengusung Anies yang belakangan kerap menyebut beberapa nama seperti Ahmad Heriawan atau Aher, AHY, Andika Perkasa, Ganjar Pranowo dan Khofifah Indar Parawansa sebagai bakal calon pendamping mantan Gubenur DKI Jakarta periode 2017-2022 yang berakhir pada 16 Oktober 2022 lalu ini.  Pertama, basis massa. Ceruk massa pemilih Anies dan Aher itu kurang lebih sama. Massa terp